Program Studi Teknik Pertanian Jurusan Teknologi Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Jambi menyelenggarakan sebuah kegiatan yang bertujuan untuk memperkenalkan Himpunan Mahasiswa yang ada di Program Studi Teknik Pertanian melalui kegiatan “Pengenalan Himpunan Program Studi Teknik Pertanian (PHPs)” dengan tema Membangun Pola Fikir Mahasiswa Yang Progresif untuk Aktif dan Kritis Berorganisasi dengan Rasa Solidaritas Tinggi.

Pengenalan Himpunan Program Studi Teknik Pertanian merupakan agenda tahunan yang rutin dilaksanakan dengan tujuan memperkenalkan Lingkungan Prodi Teknik Pertanian. Kegiatan ini dibuka oleh Dekan Fakultas Pertanian Universitas Jambi yang diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Pertanian Bapak Dr. Fuad Muchlis, S.P., M.Si. Kegaiatan ini tidak hanya dihadiri oleh Bapak Wakil Dekan saja selaku Pembuka acara, namun dihadiri juga oleh Ibu Dr. Fitri Tafzi, S.TP., M.Si (Ketua Jurusan Teknologi Pertanian), Ibu Dr. Dewi Fortuna, S.TP., M.P (Ketua Program Studi Teknik Pertanian), Ibu Lisani, S.TP., M.P (Dosen Prodi Teknik Pertanian sekaligus sebagai Pembina HIMATEKTAN), peserta serta panitia kegiatan.
Proses pembukaan kegaitan diiringi dengan proses Pelantikan Pengurus Himpunan Baru Periode 2022/2023 oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Pertanian Bapak Dr. Fuad Muchlis, S.P., M.Si.

Kegiatan PHPS ini berlangsung selama 2 hari di Kampus Pondok Meja Universitas Jambi yakni pada 10-11 Desember 2022 dengan jumlah peserta yang mengikuti kegiatan sebanyak 68 peserta atau seluruh mahasiswa Angkatan 2022 dan panitia yang berasal dari mahasiswa Angkatan 2020 dan 2021 yang berjumlah 55 orang. Dalam pelaksanaannya, kegiatan d ihari pertama dilakukan di dalam ruangan dan seluruh peserta dibekali dengan pengenalan kehidupan kampus yang ada di lingkungan Teknik Pertanian, mulai dari Pengenalan Program Studi, Pengenalan Himpunan Prodi, Pengenalan Organisasi Internal yakni IMATETANI (ikatan Mahasiswa Teknik Pertanian), hingga pembekalan materi tentang Leadership dan Kedisiplinan oleh Senior Teknik Pertanian. Selanjutnya di hari kedua, kegiatan dilaksanakan di lapangan serta area sekitar kampus dengan berbagai jenis games seru.

Selama kegiatan berlangsung, dosen pembina mengawasi jalannya kegiatan dari awal hingga selesai. Diakhir kegaiatan, kata penutup disampaikan oleh dosen pembina ibu Lisani, S.TP., M.P secara resmi dan ditandai dengan tepuk tangan dari seluruh peserta, panitia serta tamu undangan yang hadir. Kemudian dilanjutkan dengan acara salam-salaman sebagai bentuk memperkuat rasa kekeluargaan antara mahasiswa mulai dari mahasiswa baru hingga ke alumni Teknik Pertanian.