
Program Studi Teknik Pertanian Universitas Jambi melaksanakan kegiatan pelatihan Geographic Information System (GIS) pada tanggal 24 Agustus 2019 yang berlangsung di AULA kampus UNJA Pondok Meja.
Sistem informasi geografis / Geographic Information System (GIS) merupakan sebuah sistem atau teknologi berbasis komputer yang dibangun dengan tujuan untuk mengumpulkan, menyimpan, mengolah dan menganalisis, serta menyajikan data dan informasi dari suatu objek atau fenomena yang berkaitan dengan letak atau keberadaaannya dipermukaan bumi. Perbedaannya dengan SIstem Informasi lainnya adalah kaitannya dengan letak geografis, serta terdiri dari data tekstual maupun grafik.
dengan adanya pelatihan GIS ini, mahasiswa/i diharapkan nantinya akan lebih mahir dalam penggunaan aplikasi ArcGIS dan dapat lebih memahami materi dalam perkuliahan yang berkaitan dengan GIS.

